Luluh kuatkanku

Wednesday, 11 November 2015


PANCARKAN AURA KECANTIKAN  alami anda


Adapun kali ini saya akan membagi tips untuk membuka aura kecantikan dari dalam :
Kecantikan secara umum dikenal dengan putih, mulus, tinggi dan juga seksi, tetapi jika anda belum memiliki 5 tipe tersebut, berusaha saja ada proses untuk mendapatkan salah satu dari 5 tipe tersebut. Selain itu kecantikan wanita menjadi lebih memancar ketika aura wajah Nampak lebih istimewa dan  mempesona.
Maka dengan ini kita sama sama belajar  cara memancarkan aura kecantikan secara alami ,dari diri sendiri tanpa bantuan apapun melainkan kecantikan murni diri anda, berikut kiat-kiatnya :
  1. Cara yang bisa anda lakukan dengan relaksasi dan piiatan wajah memakai pembersih wajah dengan air hangat. Siapkan air hangat dalam wadah dan celupkan kain lembut dan bersih, kemudian gunakan kain basah tersebut untuk ditempelkan pada wajah selama 5 menit..
  2. Biasakan memijat dan melakukan hal ini, agar anda bisa segera melihat hal yang nyata dan benar-benar cerah pada wajah anda, dan kelihatan semakin cantik, akibat pancaran aura wajah.
  3.   Olahraga secara teratur seminggu sekali sampai berkeringat  atau bisa dengan berendam di air hangat untuk mengeluarkan racun dari tubuh dan membuat peredaran darah anda akan lancar
  4.  Penuhi nutrisi sehat untuk wajah anada melalu makan-makanan yang anda konsumsi, usahakan mengonsumsi buah buahan yang kaya vit c dan kolagen seperti jambu, jeruk ataupun tomat.
  5. Senam wajah maksimal 2 kali dalam 24 jam untuk merelaksasi otot otot wajah anda agar  tampak segar dan kencang.
  6. Tersenyum Tulus adalah alternative termudah untuk membuka aura kecantikan, karena dengan tersenyum anda lebih terlihat lebih mempesona dengan kecantikan alami dari diri anda.

Sekian cara singkat memancarkan aura wajah  secara alami. Semoga bisa bermanfaat dan bisa membuahkan hasil dengan baik. Salam Cantik  J


Sunday, 8 November 2015


AYO ! CEGAH KANKER PAYUDARA DENGAN SADARI 

Kanker payudara adalah tumor ganas yang tumbuh didalam jaringan payudara.
Mengalami kanker payudara Merupakan salah satu penyebab kematian terbesar pada wanita dan hanya dapat  bertahan hidup selama 18 – 30 tahun namun jika sembuh  total insyaallah tidak akan ada apa-apa asal  tetap menjaga pola hidup pada individu itu sendiri.

ANATOMI PAYUDARA WANITA:
Anatomi payudara wanita payudara terdiri dari terutama jaringan lemak yang menyebar dengan jaringan ikat ada juga bagian yang tidak menonjol seperti lobus saluran kelenjar limfe 5

KELENJAR PAYUDARA:
Payudara memiliki 15 - 20 bagian ( lobes ) yg tersusun seperti daun didalam setiap lobus ada bagian kecil yg disebut lobules pada ujung setiap lobus ada kantong kecil ( bulbs ) yang menghasilkan air susu.

PENYEBAB DAN FAKTOR RESIKO:
Penyebab dan faktor resiko penyebab belum jelas .
Namun faktor yang paling berperan adalah :
1.       Keluarga yang memiliki riwayat penyakit serupa.
2.       usia yang semakin bertambah namun tidak memiliki anak
3.       Kehamilan pertama pada usia diatas 30 tahun
4.       Periode menstruasi yang lama ( menstruasi pertama lebih awal atau menopause lebih lambat)
5.       Faktor hormonal (baik estrogen maupun androgen).

GEJALA CA MAMAE :
Gejala kanker ada benjolan di payudara.
Pada stadium lanjut benjolan ini melekat pada dinding dada atau kulit.
 bengkak, bisul yang tidak kunjung sembuh.
 kulit kelihatan seperti kulit jeruk dan ada benjolan di ketiak.
Bentuk dan ukuran payudara berubah
Ada cairan yang abnormal keluar dari payudara
Perubahan kulit di sekitar payudara
 payudara bisa nyeri , gatal.
Gejala umum lemah, berat badan menurun, demam, yang tidak kunjung sembuh, nafsu makan berkurang.  

DIAGNOSA DAN SKRINING:
Diagnosa dan skrining dianjurkan untuk melakukan pemeriksaan sendiri yang kita kenal dengan sadar ( pemeriksaan payudara sendiri) pemeriksaan mammografi pemeriksaan usg payudara bila diketahui ada benjolan pada mammografi dilakukan biopsi.

SADARI (PEMERIKSAAN PAYUDARA SENDIRI)
LANGKAH LANGKAH MELAKUKAN SADARI :
·         Untuk mendeteksi kelainan pada payudara dan dilakukan sekali dalam 1 bulan diakhir masa haid, awali dengan di depan cermin
·         Angkat lengan raba dengan tangan sebelah. Rasakan adanya butiran
·        
·         Ujung jari terlalu sensitif telapak tangan kurang sensitif bagian tengah jari yang paling baik.
http://mudzasitta.blogspot.co.id/

·        

·         Tahan pada satu tempat tekan saat memutar rasakan adanya penebalan butiran
·         Lakukan gerakan melingkar dengan teratur raba adanya pembengkakan dan pembesaran kelenjar normal kelenjar limfe tidak dapat diraba
·         Peras saluran kearah puting normal keluar cairan jernih atau kekuningan.. Tidak boleh berdarah
·        
·         Lakukan gerakan yang sama pada payudara sebelah angkat lengan dan raba adanya pembengkakan.

PENCEGAHAN :
1.       Melakukan diet dan gaya hidup sehat sehingga dapat mengurangi angka kejadian kanker.
2.       Diusahakan untuk melakukan diagnosis dini karena kanker payudara lebih mudah disembuhkan jika masih di stadium dini
3.       Melakukan pemeriksaan payudara sendiri 1 bulan sekali setelah menstruasi.
4.       Dalam Penelitian telah menyebutkan ada 2 macam obat yang dapat mengurangi resiko kanker payudara, yaitu tamoksifen dan raloksifen. Keduanya adalah anti estrogen di dalam jaringan payudara
5.       Melakukan pembedahan untuk mengangkat salah satu atau kedua payudara, merupakan pilihan untuk mencegah kanker payudara pada wanita yang memiliki resiko sangat tinggi (misalnya wanita yang salah satu payudaranya telah diangkat karena kanker, wanita yang memiliki riwayat keluarga yang menderita kanker payudara dan wanita yang memiliki gen p53, BRCA1 atauk BRCA 2).
Tentunya sebagai wanita kita harus lebih berhati hati, dan mencegah dari hal hal yang tidak diinginkan dengan cara hidup sehat, pola makan yang sehat serta lebih hati hati dengan makanan cepat saji J

TAMPAK CANTIK TANPA MAKE UP. GAMPANG KOK !!

Wajah cantik dan bersih tentu menjadi dambaan kaum hawa didunia, sehingga banyak wanita untuk menjadikan kulit dan wajahnya Nampak cantik, putih dan menawan dengan berbagai makeup yang sudah ada. Namun ada juga wanita yang lebih suka dengan kecantikan alami dan natural tanpa tambahan makeup. Tentu hal ini menjadikan dia tampak cantik natural dan membuat lelaki mengagumi dengan kecantikan yang alami.

Tips rahasia yang membuat wanita cantik alami tanpa makeup :
Tips rahasia yang membuat wanita cantik alami tanpa makeup :
  1. Tidur cukup  untuk mendambakan kulit sehat dan tampak segar maka anda mutlak untuk tidur 7-8 jam semalam karena anda akan lebih rilex dan secara  alami akan meregenerasi sel-sel kulit mati serta memperbaiki struktur kulit yang sudah terpapar polusi dan radikal beba, maka pastikan jangan begadang jika tidak perlu.
  2. Kompres air es  Untuk menjaga kesegaran wajah,anda bisa menggunakan es batu sebagai kompres bisa dilakukan setelah mandi, karena es batu dampat mengecilkan pori pori dan membuat wajah bebas dari minyak dan wajah juga akan tampak segar, kantong mata juga bisa berkurang jika anda mengompres pada bagian mata dengan es batu
  3. Pakai masker  Pakai masker dari bahan bahan alami seperti buat buah yang ada dikulkas, anda bisa pakai seperti mentimun, pisang tomat dan sebagainya. Jika masker telah kering lakukan pemijatan agar sel kulit yang rusak bisa terangkat secara alami.
  4. Pakai sunblock Untuk kulit yang sehat, anda perlu member paying untuk kulit anda dengan memakai sunblock.  Ada berbagai merk sunblock yang dijual di apotik atau ditempat dimana anda melakukan perawatan dan sesuai dengan resep dokte
  5. Minum air secukupnya Minum air  dapat melembabkan kulit dari dalam.Tubuh manusia terdiri dari 80 persen cairan, jika saat tubuh mengalami dehidrasi 1 persen saja, manusia akan sulit berpikir, dan mudah lelah. Selain itu, air bermanfaat untuk membuang semua jenis racun yang masuk ke tubuh anda. Maka pastikan untuk mengonsumsi air 8 gelas setiap hari.
  6. Mencuci Wajah  Hindari memakai sabun yang berbahan keras saat cuci muka, dan jangan terlalu sering mencuci wajah karena akan menghilangkan kelembaban kulit, lakukan maksimala 2 kali sehari.
 tips rahasia cantik tanpa make up, selain itu ditambahi dengan hati yang bersih sehingga aura kecantikan akan tampak dari luar dan dalam pada diri anda. Mudah bukan? J


Wednesday, 4 November 2015

PANTAI BANYU ANJLOK MALANG


Satu lagi air terjun sekaligus pantai yang belum banyak diketahui oleh wisatawan, yaitu pantai banyu anjlok malang.

Kesan alami disini dapat dilihat dari adanya perbukitan yang hijau dan dataran yang tinggi untuk menuju ke pantai .  .
Untuk sampai ke pantai banyu anjlok malang yang berada di Desa Purwodadi, Tirtoyudo, Kab. Malang anda dapat menempuh perjalanan ±3 jam. Melewati Kecamatan Dampit dan menuju ke Kecamatan Tirtoyudo, belok ke kanan di pertigaan Tangsi. Dari pertigaan ini Anda bisa menuju ke Pantai Lenggoksono.
Sampai di kecamatan titoyudo, Desa purwodadi dusun lenggoksono, untuk ke air terjun sekaligus pantai tersebut dibutuhkan perjalanan kira kira 30 kilometer dari pemukiman warga.
Dapat dilihat disepanjang perjalanan tersebut terdapat  jalanan yang berkelok -kelok & belokan tajam disertai menanjak dan menurun yang curam. Bahkan jurang-jurang curam di sisi kanan dan kiri jalan.
Di pantai ini pun ada sebuah air terjun yang berada dekat dengan teluk Kletak'an, dan merupakan satu-satunya air terjun di malang yang letaknya berdampingan dengan pantai. 


Banyu Anjlok atau Air terjun tersebut berasal dari sumber mata air yang ada di atas bukit dan mengaliri tebingnya dengan ketinggian 7 meter.
Di lokasi ini anda juga bisa menemukan batuan cekung lebar berisi air jernih yang biasa digunakan berendam dan berenang. Airnya pun tidak turun deras  dalam satu titik, namun menyebar hingga sampai lebarnya batu karang yang besar tersebut.

Suasana di pantai ini juga sangat tenang, sejuk  dan bersih. Selain itu di Pantai banyu anjlok juga terdapat berbagai jenis ikan seperti lobster, cumi-cumi, Icakalang, ubur-ubur dan lain-lain , Pemandangan dipantai inipun  menyejukkan mata. yang Memiliki hamparan pasir putih seluas satu kilometer melingkar dan dikelilingi oleh dua tebing yang menghijau karena tumbuhan rindang. 
Ini teman teman saya :)

Sekian dari adventure saya di Banyu anjlok malang, anda petut menikamati keindahan alam ini juga bukan :) 

Tuesday, 3 November 2015


CANTIK ALAMI DENGAN RAMUAN TRADISIONAL NENEK MOYANG


Wanita Sekarang banyak yang lebih memilih menghabiskan uangnya untuk produk kecantikan dari pada  dengan resep kecantikan  alami dari nenek moyang. Padahal, resep kecantikan rumahan dari nenek bisa membuat kulit cantik alami dan bersinar dalam waktu singkat. Percaya !!

Berikut tips perawatan kecantikan dari zaman nenek, Seperti :

1. Perawatan dengan madu
Madu bisa memberikan kecantikan alami kulit Anda. Apa saja?
  • Madu mampu mencerahkan kulit dengan cara mengoleskan masker madu dan campurkan susu, yoghurt dan biji wijen.
  • Madu membuat kulit bersinar dengan mengoleskan campuran madu, jus tomat di wajah dan leher. Biarkan selama 15 menit dan bilas dengan air hangat lap dengan handuk jangan digosok namun ditekan pelan dipermukaan wajah.
  • Untuk mandi anda bisa campurkan dua makan sendok madu ke dalam air dan bisa membuat kulit anda lembut dan bercahaya.
2. Almond dan masker madu

obat kecantikan yang lain dari zaman nenek untuk kulit kering, cobalah masker almond.
  • Rendam almond ke dalam air semalam dan hancurkan menjadi berbentuk pasta di pagi haari.
  • Tambahkan madu dan jus lemon serta aduk hingga rata.
  • Oleskan masker ke wajah, dan diamkan selama 10-15 menit dan bilas dengan air hangat.
3. Masker kunyit

Untuk kulit agar bercahaya, anda bisa gunakan campuran pasta kunyit, jus mentimun, dan jus lemon di wajah dan biarkan selama semalaman, Bilas dengan air hangat di pagi hari.


4. Masker Mentimun
Kandungan mineral dalam mentimun yang dingin bisa membuat mata lebih nyaman. Selain itu vitamin C pada mentimun juga baik untuk melembabkan serta mendinginkan. Kamu pun terlihat cantik dengan mata yang segar caranya dengan :  pakai irisan mentimun yang sudah dingin sebagai kompres mata, dan kompres selama 10-15 menit nikmati sensasi dalam masker mentimun.