Luluh kuatkanku

Sunday, 8 November 2015

AYO ! CEGAH KANKER PAYUDARA DENGAN SADARI


AYO ! CEGAH KANKER PAYUDARA DENGAN SADARI 

Kanker payudara adalah tumor ganas yang tumbuh didalam jaringan payudara.
Mengalami kanker payudara Merupakan salah satu penyebab kematian terbesar pada wanita dan hanya dapat  bertahan hidup selama 18 – 30 tahun namun jika sembuh  total insyaallah tidak akan ada apa-apa asal  tetap menjaga pola hidup pada individu itu sendiri.

ANATOMI PAYUDARA WANITA:
Anatomi payudara wanita payudara terdiri dari terutama jaringan lemak yang menyebar dengan jaringan ikat ada juga bagian yang tidak menonjol seperti lobus saluran kelenjar limfe 5

KELENJAR PAYUDARA:
Payudara memiliki 15 - 20 bagian ( lobes ) yg tersusun seperti daun didalam setiap lobus ada bagian kecil yg disebut lobules pada ujung setiap lobus ada kantong kecil ( bulbs ) yang menghasilkan air susu.

PENYEBAB DAN FAKTOR RESIKO:
Penyebab dan faktor resiko penyebab belum jelas .
Namun faktor yang paling berperan adalah :
1.       Keluarga yang memiliki riwayat penyakit serupa.
2.       usia yang semakin bertambah namun tidak memiliki anak
3.       Kehamilan pertama pada usia diatas 30 tahun
4.       Periode menstruasi yang lama ( menstruasi pertama lebih awal atau menopause lebih lambat)
5.       Faktor hormonal (baik estrogen maupun androgen).

GEJALA CA MAMAE :
Gejala kanker ada benjolan di payudara.
Pada stadium lanjut benjolan ini melekat pada dinding dada atau kulit.
 bengkak, bisul yang tidak kunjung sembuh.
 kulit kelihatan seperti kulit jeruk dan ada benjolan di ketiak.
Bentuk dan ukuran payudara berubah
Ada cairan yang abnormal keluar dari payudara
Perubahan kulit di sekitar payudara
 payudara bisa nyeri , gatal.
Gejala umum lemah, berat badan menurun, demam, yang tidak kunjung sembuh, nafsu makan berkurang.  

DIAGNOSA DAN SKRINING:
Diagnosa dan skrining dianjurkan untuk melakukan pemeriksaan sendiri yang kita kenal dengan sadar ( pemeriksaan payudara sendiri) pemeriksaan mammografi pemeriksaan usg payudara bila diketahui ada benjolan pada mammografi dilakukan biopsi.

SADARI (PEMERIKSAAN PAYUDARA SENDIRI)
LANGKAH LANGKAH MELAKUKAN SADARI :
·         Untuk mendeteksi kelainan pada payudara dan dilakukan sekali dalam 1 bulan diakhir masa haid, awali dengan di depan cermin
·         Angkat lengan raba dengan tangan sebelah. Rasakan adanya butiran
·        
·         Ujung jari terlalu sensitif telapak tangan kurang sensitif bagian tengah jari yang paling baik.
http://mudzasitta.blogspot.co.id/

·        

·         Tahan pada satu tempat tekan saat memutar rasakan adanya penebalan butiran
·         Lakukan gerakan melingkar dengan teratur raba adanya pembengkakan dan pembesaran kelenjar normal kelenjar limfe tidak dapat diraba
·         Peras saluran kearah puting normal keluar cairan jernih atau kekuningan.. Tidak boleh berdarah
·        
·         Lakukan gerakan yang sama pada payudara sebelah angkat lengan dan raba adanya pembengkakan.

PENCEGAHAN :
1.       Melakukan diet dan gaya hidup sehat sehingga dapat mengurangi angka kejadian kanker.
2.       Diusahakan untuk melakukan diagnosis dini karena kanker payudara lebih mudah disembuhkan jika masih di stadium dini
3.       Melakukan pemeriksaan payudara sendiri 1 bulan sekali setelah menstruasi.
4.       Dalam Penelitian telah menyebutkan ada 2 macam obat yang dapat mengurangi resiko kanker payudara, yaitu tamoksifen dan raloksifen. Keduanya adalah anti estrogen di dalam jaringan payudara
5.       Melakukan pembedahan untuk mengangkat salah satu atau kedua payudara, merupakan pilihan untuk mencegah kanker payudara pada wanita yang memiliki resiko sangat tinggi (misalnya wanita yang salah satu payudaranya telah diangkat karena kanker, wanita yang memiliki riwayat keluarga yang menderita kanker payudara dan wanita yang memiliki gen p53, BRCA1 atauk BRCA 2).
Tentunya sebagai wanita kita harus lebih berhati hati, dan mencegah dari hal hal yang tidak diinginkan dengan cara hidup sehat, pola makan yang sehat serta lebih hati hati dengan makanan cepat saji J

0 comments: